Dampak Negatif Terlalu Cinta Pada Kekasih

Dalam sebuah hubungan percintaan yang terjalin, banyak hal yang harus diperhatikan agar semua yang dijalani tersebut mampu berjalan dengan indah. Akan tetapi, disisi lain anda juga harus tetap mengutamakan kehidupan anda sendiri disamping harus memikirkan hubungan percintaan anda. Sebenarnya, kalau kita telusuri ada beberapa dampak yang akan dirasakan bila kita terlalu sayang dan cinta terhadap kekasih. Memang, ketika kita bersama si dia, dunia terasa tidak ada yang memiliki kecuali sepasang kekasih itu sendiri. Namun, bukan hal yang bijak bila anda lebih mementingkan hubungan cinta anda dari pada kehidupan sosial anda.

Untuk itu, disini kita akan memberikan sedikit pengetahuan tentang sebuah hubungan yang akan berdampak terhadap hidup anda. Ada beberapa hal yang bisa memberikan dampak kurang baik untuk hidup anda. Karena sesuatu yang berlebihan itu tidak akan baik, begitu pula cinta yang kita berikan kepada seseorang. Yang enak itu sedang sedang saja. Berikut uraian mengenai beberapa dampak negatif terlalu cinta kepada kekasih.

1. Tak Punya Kehidupan Sosial
Tidak dipungkiri, kalau dalam kondisi kasmaran anda selalu ingin berada disampingnya, menghabiskan waktu bersama dia. Akan tetapi, sebenarnya hal ini kurang baik untuk kehidupan sosial anda. Yang perlu anda lakukan, berikan waktu kepada sang kekasih di tiap minggu dan jangan sampai anda melupakan hidup anda sebenarnya hanya untuk si dia.
 2. Mengesampingkan Keluarga
Cobalah hindari dampak yang kurang baik ini. Karena apabila hal ini sampai terjadi pada anda, bukan hanya anda saja yang akan mengalami hidup kurang baik, tapi pasangan anda juga. Karena dukungan dari keluarga sangatlah penting. Tanpa mereka kita tidak akan mampu menjadi apa-apa. Keluarga tetap menjadi nomor satu. Perlu diingat, utamakanlah keluarga, karena mereka yang selalu ada buat kita dalam keadaan apapun.

3. Rela Dijadikan Asisten
Jangan sampai tips yang ketika ini terjadi pada anda. Menolak apa yang ia perintahkan bukan berarti anda tidak sangat. Tapi, ingatlah status anda itu sebagai pacar bukan asisten. Berikan pengertian secara baik agar si dia juga bisa mengerti satu sama lain. Sehingga di harapkan keharmonisan hubungan cinta ini mampu berjalan dengan baik tanpa ada sebuah masalah.

 4. Pamer Kemesraan
    Anda pasti senang ketika kekasih Anda melakukan hal-hal romatis dengan mengirim bunga atau membelikan hadiah-hadiah lainnya, tetapi bukan berarti itu semua bisa diceritakan ke semua orang. Akan dimaklumi bila Anda adalah pasangan baru, namun akan terlihat menganggu kalau Anda selalu 'pamer' akan hal itu. Bukankah lebih baik kalau itu menjadi rahasia Anda dan pasangan?

Gimana, semoga beberapa uraian diatas mampu memberikan manfaat bagi para pembaca sekalian. Terlebih, mereka yang sedang dalam keadaan cinta mati. Perlu diingat, jangan terlalu cepat kita mendapat kebahagiaan, yang belum dimiliki. Karena biasanya cinta hanya akan memberikan kebahagiaan semu. Sebuah kebahagiaan yang belum tentu akan kita miliki seutuhnya. Baca juga mengenai Alasan Pria Selingkuh Dengan Wanita Lain.


0 comments:

Post a Comment